MENIKMATI DESIGN
UNIK, CANTIK & COLORFUL
DI WIGGLE WIGGLE.ZIP
Wiggle Wiggle, adalah toko aksesoris yang sangat populer di Korea. Barang-barang
yang dirilis memiliki karakter unik, menarik, lucu-lucu dengan paduan
warna-warni cerah yang bikin gemas.
Apakah Anda pernah melihat idol K-pop menggukan case telepon atau aksesoris dengan karakter
bunga, kucing atau beruang? Kemungkinan
besar barang tersebut berasal dari toko
aksesoris Wiggle Wiggle.
Jennie
personal BlackPink pernah menggunakan casing smartphone dan memakai kaus kaki
dari Wiggle Wiggle. Nayeon dan Tzuyu Twice juga memiliki casing
smartphone rilisan Wiggle Wiggle. Selebriti Korea lain seperti Sullyoon dari NMIXX dan An Yujin dari IVE juga pernah memakai
koleksi Wiggle Wiggle.
Wiggle Wiggle salah satu itinerary yang tentu saja sangat pas dengan dunia mereka. Dunia
penuh warna, kreasi unik dan eye catching . Dan saya serta istri digiring
untuk ikut menyelam dalam dunia yang kekinian mereka.
Semua barang yang terpajang di gedung 3 lantai itu, sangat istimewa. Hasil design sendiri dengan corak dan warna yang berbeda dari barang serupa yang ada di tempat lain. Seperti berbagai peralatan rumah tangga, dapur, alat olah raga, aksesoris, sepatu, sandal dan banyak lagi. Semua dibuat dengan tema yang unik, eye catching dan colorful.
Sambil melihat-lihat dan berbelanja, kita mengambil beberapa foto di beberapa area
yang terdekorasi dengan nuansa fantastis.
Di sana juga disediakan photo box dan kita boleh memakai aksesoris dari
toko.
Photo
box ini dibatasi waktunya. Sangat singkat. Jadi, kalau mau foto, kita harus
siap dengan beberapa aksesoris yang kita inginkan. Misalnya boneka atau
pernak-pernik lainnya yang kita sukai.
Waktu
foto, kita hanya berempat. Saya, istri, Hans dan Fiona. Sementara Cindy
keliling sendiri belanja jastip. Anak-anak pilih sendiri prime yang akan dipakai. Setelah
itu, kita dikasi 2 print out foto dan
satu video singkat dari hasil jepretan
yang berbatas waktu tersebut.
Saya beli beberapa barang kecil. Ada bollpoint, calculator, tas belanja
yang desainnya meriah menyerupai kemasan snack. Saya beli tiga model dan ukuran.
Masing-masing tiga buah.
Wiggle Wiggle menghadirkan nuansa yang sangat menarik. Pajangan barang-barang yang dirilis dibuat menyatu dengan interior ruangan. Saya mendapat inspirasi untuk membuat backdrop dengan design seperti yang ada di Wiggle Wiggle. (bersambung)