Kamis, 28 Februari 2019

Tristar Institute Pontianak Galakkan Visit The Hotels


AJAK MAHASISWA
REKREASI SAMBIL BELAJAR
DI INDUSTRI PERHOTELAN

Program Visit The Hotels  kini digalakkan di Tristar Culinary Institute (TCI) Pontianak. Mahasiswa diajak rekreasi sambil belajar dan  melihat langsung realita dunia kerja. Good job!

Rabu, 27 Februari 2019

Decorative Cake


TEKNIK MEMBUAT KUE CANTIK
DENGAN
SENTUHAN SENI  
DAN  KEKUATAN IMAJINASI

Cake atau roti, bukan sekedar tentang  rasanya yang enak.  Tapi juga  ada kekuatan imajinasi dan sentuhan seni. Itulah yang dipraktekkan oleh mahasiswa Tristar Institute Kaliwaron Surabaya. Seperti apa karya mereka?


Nougatine Showpiece


KARYA PUNCAK MATERI
CARAMEL ART
KELAS PASTRY TRISTAR
KALIWARON


Nougatine Showpiece, hiasan elegan yang terbuat dari caramel bertabur kacang,  adalah puncak dari praktek  Caramel Art & Sugarwork  yang  dikerjakan  oleh mahasiswa pastry Tristar Kaliwaron Surabaya. Yuk kita lihat  karya puncak mereka.

Selasa, 26 Februari 2019

Erick Siahaya, GM Swiss Belinn Manyar


PEJALANAN PANJANG  KARIR
DI PERHOTELAN, MEMOTIVASI
MAHASISWA AKPAR MAJAPAHIT

Perjalanan panjang  Erick Siahaya di dunia perhotelan,  bagai lokomotif  yang mengantarnya pada posisi seperti sekarang ini.  Sebelum  dipercaya sebagai  General Manager (GM) di  Swiss Belinn Manyar Surabaya,  dia pernah bergabung di  delapan  hotel berbintang lainnya. 

Studi Lapangan Akpar Majapahit Surabaya



PERDALAM MATAKULIAH
FRONT OFFICE
DI SWISS BELINN MANYAR

Selasa, 26 Februari 2019 lalu, Mahasiswa Prodi D3 Perhotelan Akpar Majapahit,  berkunjung ke Swiss Belinn Manyar Surabaya. Kunjungan 23 mahasiswa tersebut untuk  memperdalam matakuliah Front Office (FO).

Minggu, 24 Februari 2019

Pemenang Lomba Bumbu Jangkep Tristar Pontianak


JUARA 1 & 2 DIRAIH  IBU-IBU PKK
JUARA  3 SISWA SMK
DAN FAVORIT OLEH PESERTA PRIA


 

Sebanyak 21 kontestan bersaing  pada Lomba Bumbu Jangkep yang diselenggarakan oleh Tristar Culinary Institute Pontianak (23/2) lalu.  Peserta didominasi ibu-ibu PKK. Sementara dari SMK diikuti oleh 4  kelompok

Dari Kampus Tristar Institute Pontianak


MERIAHNYA GRAND OPENING
SEKOLAH CHEF PROFESIONAL
& FOOD ENTREPRENEUR
 Grand Opening Tristar Culinary Institute Pontianak, Sabtu 23 Februari 2019, berlangsung meriah. Selain serimoni, juga dirangkai dengan hiburan, lomba dan bazar.

Sabtu, 23 Februari 2019

Cerita Dari Lomba Kids Cupcake Decoration


ANAKNYA TERLIHAT CUEK
  SI IBU NAMPAK CEMAS

Kenzie S. Tristan, juara 1

Ternyata ada keseruan  lain di  Grand Opening Tristar Culinary Institute  Pontianak, Sabtu 23 Februari lalu. Sebanyak 21 anak  usia  5 sampai 10 tahun berkompetisi  meraih juara di ajang Kids Cupcake Decoration. Wouw… serunya seperti apa sih?

Jumat, 22 Februari 2019

Akpar Majapahit Kuliah, Store & Purchasing di Kokoon Hotel


SALAH SATU CARA MENYERAP
ILMU YANG   EFEKTIF
DALAM SUASANA REKREATIF
 Materi Store & Purchasing tidak hanya didapat dari ruang kuliah. Tetapi juga belajar secara langsung  pada praktisi di luar kampus.  Itulah yang dilakukan 15 mahasiswa program studi  D3 Perhotelan,  Akpar Majapahit Surabaya.

Gebyar “Lomba Bumbu Jangkep” Pontianak


CARA  TRISTAR CULINARY INSTITUTE
MELESTARIKAN
RESEP WARISAN NENEK MOYANG
Panitia sedang memberi pengarahan pada peserta


Setelah sukses dilaksanakan di  Tristar Bogor, Lomba Bumbu Jangkep kini digelar di Pontianak.  Acara ini lebih spesial karena berkaitan dengan grand opening Tristar Culinary Institute Pontianak.

Lapis Legit Cantik Dari Dapur Tristar Kaliwaron



3 VARIAN RASA  ISTIMEWA:
VANILLA RAINBOW, STRAWBERRY
DAN RASA  PANDAN



Lapis Legit,  berasal dari Belanda. Di sana dikenal  dengan nama Spekkoek.  Kemudian menyebar ke berbagai negara. Di Indonesia, resepnya menjadi istimewa karena  diperkaya dengan campuran bahan-bahan  lokal  dan rempah-rempah.

Kamis, 21 Februari 2019

Inilah Alasan, Kenapa Pilih Kuliah di Akpar Majapahit



27 TAHUN KERJA DI HOTEL,
POSISI FRONT OFFICE SUPERVISOR
KINI KULIAH LAGI
DI UPW AKPAR MAJAPAHIT

ANDI PRAJUDI,  sudah 27 tahun berkarir di bidang perhotelan.  Dari satu hotel ke hotel berbintang lainnya.  Saat ini, dia  menempati posisi sebagai Front Office Supervisor (FO Spv) di Hotel MaxOne Tidar Surabaya.  Menariknya, sekarang dia kuliah  lagi di Akpar Majapahit Surabaya.

Belajar Teknik Caramel Art & Sugarwork



SELAIN KEKUATAN IMAJINASI
JUGA HARUS  TEKUN, 
TELITI  DAN KONSENTRASI

Selama lima hari, mahasiswa kelas pastry Tristar Institute  Kaliwaron  Surabaya sibuk melakukan praktek ‘Teknik Caramel Art & Sugarwork’.  Mereka konsentrasi  membuat decoration dengan kekuatan imajinasi dan konsentrasi.  Seperti apa hasil karya mereka?

Rabu, 20 Februari 2019

Sosok Alumni Akpar Majapahit



SETELAH MAGANG DAN WISUDA
FERDYNAND SIAP JADI ENTREPRENEUR

Semula saya menduga bahwa,  anak muda yang memakai stelan jas warna hitam itu,  salah seorang manager di hotel Bidakara. Atau setidaknya, dia  punya posisi penting.  Sikapnya tenang  berwibawa.  Ternyata dugaan saya salah.
Mau tahu siapa dia sebenarnya?

Selasa, 19 Februari 2019

Visit The Hotels Akpar Majapahit


PRAKTEK AKOMODASI RESTORAN
DI  HOTEL BIDAKARA FANCY
TUNJUNGAN SURABAYA

Persiapan praktek di kitchen Bidakara
 Hotel Bidakara Fancy Tunjungan  Surabaya, salah satu hotel bintang tiga yang kerap dikunjungi mahasiswa Akpar Majapahit Surabaya.   Kunjungan tersebut  merupakan program  untuk  meningatkan pemahaman mahasiswa  terhadap ilmu yang sudah diajarkan di bangku kuliah.

Senin, 18 Februari 2019

3 Fakta Tentang Tristar Culinary Institute


CATATAN KECIL DARI
PARADE KULINER
JAWARA PECINAN
SURABAYA

 “Parade Kuliner Jawara PECINAN SURABAYA”  sudah berlalu. Acara  yang digelar 13 – 17 Februari di Atrium Lt. LG pusat grosir ITC Surabaya itu, menyisakan fakta menarik bagi Tristar Culinary Institute.  Berikut, catatan kecil tentang fakta yang terjadi.


Minggu, 17 Februari 2019

Atraksi Hibachi Tristar Institute


PUKAU PENGUNJUNG
“PARADE KULINER JAWARA,
PECINAN SURABAYA”

Chef Thomas
 Minggu, 17 Februari  lalu,  arena “Parade Kuliner Jawara, Pecinan Surabaya”,  di pusat perbelanjaan ITC Surabaya Mega Grosir, berlangsung meriah. Bukan saja dari luapan pengunjung, tetapi juga karena penampilan Hibachi Show dari Tristar Culinary Institute Surabaya.

Sabtu, 16 Februari 2019

Petit Fours Dari Dapur Tristar Kaliwaron

 
KUE MUNGIL YANG CANTIK
DAN ELEGAN SEBAGAI DESSERT
ATAU SAJIAN SWEET CORNER




Petit Fours, kue mungil yang ukurannya untuk sekali ‘hap’.  Tampilannya cantik dengan garnish atau hiasan yang menarik.  Seringkali rasanya manis.  Namun ada juga varian rasa gurih dan asin.

Apresiasi Dari F&B Sales Manager MaxOne Hotels Tidar Surabaya


KAMPUS AKPAR MAJAPAHIT
PENCETAK TENAGA SIAP KAPAI

DUNDHEE YUWONO,  adalah Food & Beverages Sales Manager  di MaxOne Hotel Tidar Surabaya.  Dia sering terlihat sibuk, menerima dan memandu, setiap ada  kunjungan mahasiswa Akpar Majapahit Surabaya.

Jumat, 15 Februari 2019

Mahasiswa Pastry Tristar Manyar

BELAJAR
STORAGE & PURCHASING
DI MAXONE HOTEL TIDAR
Mahasiswa tidak hanya belajar di kampus. Tapi perlu belajar langsung dari praktisi. Itulah yang dilakukan mahasiswa “Trestelle Accademia Culinaria a Passticeria” Tristar Institute Group,  cabang Raya Manyar Kertoarjo  Surabaya.

Kamis, 14 Februari 2019

Visit The Hotels Akpar Majapahit


PERDALAM  FRONT OFFICE  
DI SWISS – BELINN TUNJUNGAN


Mahasiswa Akpar Majapahit  belajar Front Office (FO)  di Swiss- Belinn Tunjungan Surabaya, Rabu (13/2) lalu. Kunjungan 26 mahasiswa itu dipimpin  dosen  FO,  Hardita M.Par dan Kaprodi D3 Perhotelan, R. Paulus W. Soetrisno M.Par.

Rabu, 13 Februari 2019

Mahasiswa Akpar Majapahit


MENDAPAT  MOTIVASI DARI
LOLOH PRIYO GALIH
(EXECUTIVE CHEF)
SWISS – BELINN TUNJUNGAN 

“Ada pepatah: experience is the best teacher. Pengalaman adalah guru terbaik. Itu jaman lalu. Kalau jaman sekarang, pengalaman orang lain  adalah guru terbaik”.

Testimoni Alumni Akpar Majapahit


LULUS KULIAH
LANGSUNG KERJA
DI HOTEL BINTANG TIGA
Lulusan Akpar Majapahit Surabaya  banyak yang bekerja di hotel berbintang. Salah satunya, Nurhidayanti. Dia  menempati posisi  Front Desk Agent (resepsionis) di Hotel Swiss Belinn Tunjungan Surabaya.

Senin, 11 Februari 2019

Kiprah R. Paulus W. Soetrisno M.Par


AJAK MAHASISWA
BELAJAR LANGSUNG

PADA  PRAKTISI PERHOTELAN

Akpar Majapahit Surabaya, kian terdepan. Sekolah tinggi pariwisata itu memiliki banyak program unggulan. Salah satunya, Visit The Hotels.  Program ini tidak diterapkan  di sekolah parisiwata lainnya.


Jelang Lomba Bumbu Jangkep


MAHASISWA  BRANDING  TRISTAR
DI PONTIANAK FOOD FESTIVAL 


Lomba masak Mie Sagu di arena Pontianak Food Festival  2019 diikuti 100 peserta. Sebagian besar adalah ibu-ibu PKK. Tristar Institute Pontianak mengirim 4 mahasiswa untuk berkompetisi.

Minggu, 10 Februari 2019

Hibachi Teppanyaki Tristar Institute


HIBUR PENGUNJUNG
POP UP MARKET  “ICE CREAM TOWN”
DI GALAXY MALL EXHIBITION  CENTER

Pop Up Market Destination Project X: “Ice Cream Town”  (8 – 10 Februari 2019) di Galaxy Mall  Exhibition Center,  berjalan sukses. Tristar Institute mendapat kehormatan mengisi atraksi di hari pertama. Bagaimana serunya arena yang mengunggulkan  ‘Photobooth Instagramable’ ala Korea Selatan itu?

Kamis, 07 Februari 2019

Olahan Lezat Dari Dapur Tristar Institute


Ayam Goreng Sauce Lemon,
Sup Sosis dan Empal Daging

Tiga resep masakan lezat diolah  di dapur praktikum Tristar Institute Kaliwaron Surabaya. Masing-masing  Ayam Goreng Sauce Lemon, Sup Sosis dan Empal Daging.  Seperti apa hasil olahan mahasiswa kelas kuliner triwulan 2 itu?


Klepon dan Onde Onde


Jajanan Pasar Yang
Kini Kian Digemari
   Sebanyak 33 mahasiswa pastry  kelas pagi dan siang  Trestelle Accademia Culinaria a Passticeria, Jl. Raya Manyar Kertoarjo, 74 Surabaya, praktek membuat jajanan Klepon dan Onde Onde.

Tristar Institute Group, Tempat Kursus - Privat Terpercaya



Dalam Hitungan Jam
Dijamin Anda Bisa Bikin
Cake Cantik 

Mata kadang enggan berpaling ketika melihat kue-kue cantik  di  acara pernikahan,  pada perayaan ulang tahun atau  yang dipajang di etalase cake shop.  Kalau mau,  Anda bisa kok  bikin  sendiri di rumah.

Minggu, 03 Februari 2019

Tersimoni Jonathan Wijaya


“Pengen  Cepat Kerja?
Kuliah di Tristar aja”


Banyak orang yang pesimis: “Cari kerja kok  susah ya?” Itu fakta. Sementara ada orang yang optimis: “Dapat kerja itu gampang kok”. Ini juga fakta.  Nah, Anda termasuk yang mana?

Jumat, 01 Februari 2019

Kreasi Cupcake Cantik


YANG BERMINAT
BISA BELAJAR  ATAU KURSUS
DI TRISTAR KALIWARON


CUPCAKE bisa dipercantik dengan berbagai pilihan bahan.  Ada yang dipadukan dengan es krim, ada yang dihias dengan buah strawberry atau dipercantik dengan sentuhan popcorn. Kreasi  tersebut dipraktekkan oleh mahasiswa Tristar Institute Kaliwaron, Surabaya.

Belajar Membuat Nasi Tumpeng


FIELDTRIP 30 MURID SMP GLORIA 2
PAKUWON CITY DI TRISTAR KALIWARON
Suasana dapur praktikum kuliner Tristar Institut Kaliwaron Surabaya,  lebih meriah dari biasanya.  Dari luar, terdengar suara canda dan tawa anak-anak. Ada apa ya?