Jumat, 05 April 2024

Entrepreneurship Practice Kelas Pastry Tristar Batu

TEAM HEAVENLY BITES
TAWARKAN HAMPERS
KASTANGEL & PUTRI SALJU


Kelompok Heavenly Bites  praktik entrepreneurship. Produk yang mereka tawarkan, Kastangel dan Putri Salju dalam kemasan Hampers Lebaran.

Kelompok ini beranggotakan empat mahasiswi. Yaitu Natasha, Shafa, Amel dan Nisa. Mereka sibuk melakukan proses produksi, pengemasan, labelling dan pengiriman pada Senin (1 April 2024).


Kesibukan produksi ini merupakan proses akhir setelah mereka melakukan perencanaan produk, menghitung costing dan HPP. Kemudian test food, lalu penawaran lewat online dengan sistem open PO (pre order) dan lain-lain. 

Praktik entrepreneurship ini, mendidik mahasiswa menjadi foodpreneur. Menguasai skill dan knowledge sebagai chef dengan pembekalan ilmu bisnis dan praktik secara langsung di kampus.


Entrepreneurship kali ini,” terang Natasha, mahasiswi Pastry Art Tristar Institute Batu, “Adalah praktik kali ketiga. Sebelumnya kami menjual produk yang sama tetapi dalam kemasan biasa. Sekarang dalam bentuk Hampers Lebaran. Cukup tertantang,” katanya.

Tantangannya? Hampers yang mereka produksi harus memiliki daya tarik yang kuat. Seperti kualitas produk, harga jual, daya tarik kemasan dan teknik pemasaran.  Semua diajarkan dan harus diterapkan dengan benar dibawah bimbingan dan pengawasan dosen wali. 


“Mereka sudah bisa menerapkan teori dengan baik.  Mulai dari perencanaan sampai proses produksi berjalan tanpa hambatan. Target penjualannya juga terpenuhi,” ungkap Chef Lily An, dosen wali Pastry Art Tristar Institute Batu.

“Pada PO (pre order) pertama dan kedua,” jelas Shafa kepada www.fooduniversity.biz, “Kami berhasil menjual masing-masing 60 pax. Yang sekarang juga sama. Dan kali ini kami bisa lebih  mengembangkan team work dan time management. Capek sudah pasti, tetapi tetap happy,” kata mahasiswi berhijab itu.


Anda tertarik mengembangkan passion bidang kuliner? Join us di Tristar Culinary Institute Group.  Kampus kami ada di Surabaya, Kota Wisata Batu, Semarang, Bogor, BSD Tangerang Selatan, Pontianak (Kalbar) dan di Denpasar Bali. Penerimaan mahasiswa dilakukan  empat  periode; Januari, April, Juli dan Oktober.


Info pendaftaran hubungi Graha Tristar  Jl. Raya Jemursari 244 Surabaya. WhatsApp: 0813 3035 0822, 0812 3375 2227, 0813 5786 6283 (Valen/Farah).  Tristar Bali 0823 4000 1782 – 0813 5715 5159 (Giri) CP Tristar Bogor 081 117 3022 (Anggie). Tristar Pontianak, WA 0812 5867 2158, Tristar Batu (0341) 3061525, WA 0811 307 2014 **bhr/foto by amin multimedia.