Sabtu, 13 Juli 2024

Sorangan Kitchen di Bogor Food Festival Vol. 3


TRISTAR  BOGOR
GELAR COOKING DEMO
& CUPCAKE DECORATION


Performa mahasiswa Tristar Institute Bogor ikut  mewarnai arena Bogor Food Festival Vol. 3 di Lippo Plaza Ekalokasari Bogor. Apa aja yang ditampilkan? Yuk diintip.

Event ini berlangsung  di Main Atrium, Ground Floor Lippo Plaza Ekalokasari Bogor, mulai 26 Juni sampai 7 Juli 2024. Mengusung konsep kuliner khas Nusantara dengan menghadirkan  aneka  makanan legendaris.


Sementara Tristar Institute Bogor, hadir dengan Booth Sorangan Kitchen, ikut  mewarnai kemeriahan Bogor Food Festival Vol.3. Mahasiswa menampilkan dua kegiatan menarik; masing-masing Cooking Demo dan Kids Decoration Cupcake.


Di acara ini, mahasiswa tampil dua hari, Sabtu  dan Minggu (29 & 30 Juni). Pengunjung terlihat antusias menyaksikan mahasiswa Culinary Class mendemokan dua menu populer; Chicken Katsu dan Chicken Butter.

Pengunjung diedukasi mulai dari pengenalan bahan, teknik memasak hingga proses plating dikerjakan.  Bukan hanya itu. Pengunjung mendapat kesempatan icip icip dua menu yang didemokan.


Kids Decoration Cupcake juga tidak kalah serunya. Sejumlah anak-anak terlihat happy menghias cupcake. Mereka tampil seperti layaknya koki profesional  dengan atribut topi chef dan apron. 


Mereka didampingi kakak-kakak mahasiswi Pastry Class. Menjelaskan tenik menghiasa agar tampilan cupcake menjadi  cantik dan menarik. Para orangtua yang menyaksikan anak-anaknya, mengaku  senang.

“Saya rasa kegiatan ini sangat mendidik dan memacu kreativitas anak-anak. Mereka tentu senang karena mereka sering membeli cupcake di luar, sekarang mereka bisa menghias sendiri,” komentar seorang ibu.


Sekedar info, Sorangan Kitchen Tristar Bogor, hadir dengan konsep yang unik. Membuka ruang belajar dan mengenal dunia kuliner secara langsung. Baik untuk anak-anak maupun orang dewasa. Bisa menikmasi dan merasakan sensasi memasak langsung menu-menu  yang disukai.


Tertarik? Dapatkan info lengkap tentang Sorangan Kitchen di kampus Tristar Culinary Institute Bogor, Jl. Raya Tajur No. 33 Kota Bogor, Contak person (0251) 8574434,  WA 081 117 3022. **bhr/foto by multimedia.