Sabtu, 08 Agustus 2020

Showpiece Art Class Tristar Institute Semarang (1)

KELAS  PASTRY PAGI  1 & 2
TAMPILKAN KARYA BERNUANSA
ROMANTISME BURUNG MERAK
DAN LEGENDA SANG DRAGON

Mahasiswa Tristar Institute Semarang menjalani praktik showpiece art. Ada empat kelas pastry yang praktik. Masing-masing membuat satu karya dengan tema bebas. Hasilnya? Wow keren.

 

Praktik berlangsung lima hari berturut-turut. Mulai Senin  tanggal 3 Agustus  sampai tanggal 7 Agustus 2020.  Setiap hari empat kelas menjalani praktik. Mulai pukul 08.00 pagi  dan berakhir pukul 19.30 malam.                      

Mahasiswi Pastry Pagi 1 bersama Chef Avida dan si Burung Merak yang cantik dan romantis

“Selama  satu minggu saya mengajar 4  sesi  setiap hari. Dari pagi sampai malam. Setiap kelas berjalan  2,5 jam, break 30 menit, dilanjutkan kelas yang lain.  Jadi sehari total 10 jam berada di kelas mendampingi mahasiswa praktik,” jelas    Chef Avida Laily, dosen pastry Tristar Group kepada www.fooduniversity.biz.  

Dragon karya mahasiswa kelas pastry pagi 2

Untuk menyelesaikan kreasi showpiece, memang butuh waktu yang panjang. Hari pertama, mahasiswa  membuat desain, hari kedua merakit kerangka, kemudian hari ketiga membentuk  gum paste  sesuai dengan desain yang sudah dirancang.

Mahasiswa pastry pagi 2 bersama Chef Avida dan karyanya

“Karena menggunakan gum paste,  ornamen-ornamen yang sudah dibentuk harus menunggu kering untuk proses colouring dan perakitan.  Makanya  baru bisa dipasang pada hari berikutnya. Dan hari kelima baru dilakukan finishing,”  jelas  Chef Avida.

Para mahasiswi pastry pagi 1 tekun mengerjakan tugas

Lebih lanjut, Chef Avida  memuji kreativitas  dan imajinasi mahasiswa sehingga mampu menciptakan desain showpiece yang elegan. “Kemudian mereka  bisa mengeksekusi ide tersebut menjadi sebuah karya  yang menarik  dengan memakai  bahan yang baru mereka kenal,”  pujinya.

Fokus  dan  tekun menyelesaikan tugas

Seperti karya  mahasiswa kelas Pastry Pagi 1 dengan tema Burung Merak.  Obyek digarap cukup detail dan teliti. Pemilihan warna juga  sangat diperhatikan.   Sehingga, Burung Merak  terlihat  cantik, indah, anggun serta kental dengan nuansa romantisme.   

Mengukir sisik dan memasang taring Dragon harus teliti dan hati-hati

Sementara   karya  mahasiswa Pastry Pagi 2 yang mengusung tema Dragon.  Mahasiswa  ingin merefleksikan dongeng klasik  tentang naga raksasa yang  ganas sedang meneror sebuah kota tua. Ornamen lain terlihat bangunan kuno dan dua  satria  bersenjatakan pedang berusaha melawan  sang naga yang ganas. **bhr/ foto: yoga