Rabu, 14 Oktober 2020

Juwairiah Humairah, Mahasiswi D3 Tristar Culinary Institute Pontianak

CALON CHEF PROFESIONAL
SUDAH MULAI  MERINTIS USAHA
SAAT MASIH KULIAH

 

“Dari dulu saya punya mimpi jadi foodpreneur.  Bikin usaha sendiri. Nah, Ortu  sangat mendukung. Karena itulah, saya memutuskan untuk kuliah di Tristar Institute”

            Pengakuan tadi datang dari  Juwairiah Humairah, mahasiswi D3 Tristar Institute Pontianak. Semula, gadis 21 tahun itu sempat kuliah di dua kampus. Selain di Tristar,  ia  juga kuliah di Fisip (Fakultas Ilmu Sosian dan Ilmu Politik)  Universitas  Tanjungpura (Untan) Pontianak.

Kegiatan praktek di kitchen kampus Tristar

 “Di Fisip Untan hanya bertahan sampai semester 4.  Saya kurang mampu menjalankan kuliah di dua kampus sekaligus.  Karena itu saya harus memilih salah satu.  Pilihannya jatuh pada Tristar  karena merasa passion saya ada di bidang kuliner,” kata Ria, panggilan akrab Juwairiah.

            Di Tristar, mahasiswa tidak hanya dipersiapkan untuk menjadi chef profesional, tetapi juga dibekali wawasan entrepreneurship.  Lulusan memiliki skill siap pakai untuk mengisi lapangan kerja di industri kuliner, juga punya kemampuan berwirausaha bidang kuliner (foodpreneur).

Kesibukan Ria di rumah menyelesaikan pesanan pelanggan

            “Kita tiap hari praktek di kitchen. Kemudian ada praktek mata kuliah entrepreneurship. Mahasiswa diajarkan mulai pemilihan bahan, menghitung biaya dan harga jual serta teknik pemasaran.  Mahasiswa terpacu untuk berani berkreasi dan berinovasi membuat produk sendiri,” ungkap  anak pertama pasangan  Muhamad Soleh SE dan Ratna Juwita SH itu.

                Karena itulah, Ria tidak perlu menunggu lulus kuliah untuk  buka usaha. Sejak 4 bulan lalu, impian  mahasiswa angkatan 2018 ini  sudah dimulai. Gadis berhijab ini menawarkan produk  secara online  via   Instagram @ribake_byjh.  Beberapa menu yang ditawarkan. Antara lain Spaghetti Panggang, Beef Mentai, Nasi Arab, Brownies Fudgy, Donat Liliput dan beberapa menu lain sesuai pesanan.  


“Sementara saya  merintis bisnis  lewat online dulu. Nanti akan saya kembangkan bisnis offline untuk membuka lapangan kerja.  Banyak sih rencana  untuk ke depannya. Misalnya, mau buka usaha catering  acara birthday, arisan, meeting  dan lain-lain.  Doakan semoga tercapai,” pintanya.


            Mulai merintis usaha saat masih kuliah, itu keren. Anda juga ingin mengikuti jelak Ria? Wujudkan lewat Tristar Institute Pontianak. Segera daftar (langsung kuliah tanpa tes) di Jl. Supadio Kec. Sungai Raya – Kab. Kuburaya Pontianak.  Atau daftar di Tristar yang ada di kota Surabaya, Batu, Semarang, BSD Tangerang dan Tristar Bogor.  Info lengkap hubungi WhatsApp: 0812 5687 2158. 0812 3375 2227.  0812 3253 9310. **bhr