KELAS PASTRY
A-1 SIANG
TRISTAR JEMURSARI
BELAJAR CHECKERBOARD
DAN CHIFFON CAKE
Selasa (2/8/22) lalu, kelas Pastry
Art A-1 Siang, Tristar Kampus A Jl. Raya Jemursari 244 Surabaya, mengikuti
baking demo Checkerboard Cake dan Chiffon Cake
Dua sajian tersebut merupakan materi baru yang tidak ada di dalam silabus (buku pengajaran). Dosen memberi pengetahuan tambahan. Sementara materi yang diajarkan adalah kue yang viral dan diminati masyarakat luas.
Materi viral yang didemokan oleh Chef Upi Palupi, dosen pastry Tristar Institute Group, adalah
Checkerboard Cake dan Chiffon Cake. Kelas baking demo yang
berlangsung di kitchen patisserie 1, lantai 2 Graha Tristar itu, diikuti oleh 15 mahasiswa.
Sepanjang baking demo berjalan, mahasiswa terlihat antusias. Mereka fokus menyimak
teori dan mencermati tahapan-tahapan dalam proses pengolahan. Suasana ruang praktek terasa dinamis karena di sela-sela demo diselingi dialog
interaktif antara mahasiswa dan dosen.
Chef Upi menjelaskan bahwa membuat Checkerboard
Cake, gampang-gampang susah. Banyak hal yang bisa mempengaruhi kualitas, cita
rasa dan tekstur produk. Mulai dari pemilihan bahan yang dipakai, teknik mengolah dan membentuk pola kotak-kotak,
sampai cara penyajiannya.
Untuk membuat pola kota-kotak, adonan dibagi menjadi dua bagian.
Kemudian diberi pewarna makanan yang berbeda. Kemudian dimasukkan ke dalam
loyang untuk dioven hingga matang.
Setelah matang, dipotong dengan ring
cutter dalam ukuran yang berbeda. Mulai besar, sedang dan kecil.
Selanjutnya ditumpuk sesuai warna secara selang seling. Kemudian seluruh permukaan Checkerboard Cake ditutupi dengan buttercream,
lalu dirapikan dan dihias.
Itulah sekilas kegiatan mahasiswa pastry
Tristar Institute. Anda tertarik? Gabung di salah satu dari 10 kampus kami yang
tersebar di Surabaya, Kota Wisata Batu (Jatim), Semarang (Jawa Tengah), Bogor (Jawa Barat), BSD
Tangerang Selatan, Pontianak
(Kalimantan Barat) dan di kota Denpasar
Bali.
Info pendaftaran bisa hubungi marketing di Graha Tristar, Jl. Raya Jemursari 244 Surabaya. WhatsApp: 0813 3035 0822, 0812 3375 2227, 0813 5786 6283 (Tutie). CP Tristar Bogor 081 117 3022 (Anggie). Tristar Batu (0341) 3061525, WA 0811 307 2014 **bhr/foto by dimas
#tristarinstitute #sekolahkuliner #tristarinstitutesurabaya #tristarinstitutebogor #pastryart #tristarinstitutekotabatu #tristarinstitutesemarang #sekolahchef #culinaryart #foodpreneur #kuliahsambilkerja