Kamis, 01 Februari 2024

Final Exam Culinary Exclusive C Tristar Samator Surabaya

MAHASISWA DITANTANG
SAJIKAN 1 SET MENU ASIAN
SEKELAS BINTANG LIMA


Challenge pada final exam mahasiswa Culinary Exclusive C Tristar Samator Surabaya, cukup berat. Mereka wajib menyajikan karya individual berupa satu set Asian Food. 

Ujian akhir (final exam), Kamis (18/Jan/2024) lalu itu digelar di Kitchen Lab, Kampus C Tristar cabang Samator, Jl. Raya Kedung Baruk 26 – 28 Surabaya. Pesertanya terdiri dari 11 mahasiswa culinary  triwulan 3.


Sebelum  ujian praktik dimulai, pada hari yang sama, anak didik Chef Yanuar ini  juga mengikuti ujian teori selama 1 jam. “Mereka harus mempersiapkan diri dengan sungguh-sungguh. Sebab setelah ujian teori langsung ujian praktik,” ungkap Chef Yanuar  kepada www.fooduniversity.biz.

Karena mereka ini mahasiswa triwulan 3, lanjutnya, ujiannya lebih berat. Mereka harus menyajikan satu set Asian Food. Waktunya dibatasi 3 jam, mulai prepare sampai proses plating selesai.


“Jadi, peserta ujian harus bisa mengatur  waktu seefisien mungkin agar hidangan tersaji tepat waktu. Hasilnya perfict memenuhi tiga kriteria penilaian;  yaitu bercita rasa enak, tekstur yang bagus dan kreativitas penyajian juga terlihat menarik,” jelas Chef Yanuar.

Peserta ujian harus mempresentasikan menu yang mereka buat di depan tiga dosen penilai. Masing-masing  Chef Yanuar, Chef Antoni dan Chef Fridolin. Mereka menjelaskan tentang bahan yang mereka pakai, kemudian  proses pengolahan dan lain-lain.


“Ujian ini lumayan menantang,” kata Samantha, mahasiswi triwulan 3 setelah menyelesaikan tugas. “Tantangannya, kita harus memikirkan konsep menu Asian yang akan kita buat. Tetapi kita tidak diperkenankan memakai resep Chinese Food,”  terangnya.

Tantangan yang sama juga dirasakan oleh Ganni. Mahasiswa berkaca mata ini harus menyelesaikan satu set menu Asian, terdiri dari appetizer berupa  Macaroni Salad, main course  membuat Tenderloin Galbi dan beverage menyajikan Stawberry Milk Korean


“Saya berharap menu yang saya buat mendapat nilai maksimal. Dan saya juga berharap teman-teman lainnya mendapat nilai yang bagus dan memuaskan,” tegasnya.

Nah, Anda tertarik berkarir sebagai  chef  profesional? Join us di Tristar Culinary Institute Group.  Kampus kami ada di Surabaya, Kota Wisata Batu, Semarang, Bogor, BSD Tangerang Selatan, Pontianak (Kalbar) dan di Denpasar Bali. Penerimaan mahasiswa dilakukan  empat  periode; Januari, April, Juli dan Oktober.


Info pendaftaran hubungi Graha Tristar, Jl. Raya Jemursari 244 Surabaya. WhatsApp: 0813 3035 0822, 0812 3375 2227, 0813 5786 6283 (Farah).  Tristar Bali 0823 4000 1782 – 0813 5715 5159 (Giri) CP Tristar Bogor 081 117 3022 (Anggie). Tristar Pontianak, WA 0812 5867 2158, Tristar Batu (0341) 3061525, WA 0811 307 2014 **bhr/foto by multimedia.

#tristarinstitute #sekolahkuliner #tristarinstitutesurabaya #tristarinstitutebogor #pastryart #tristarinstitutekotabatu #tristarinstitutesemarang #tristarinstitutepontianak #sekolahchef #culinaryart #foodpreneur #kuliahsambilkerja